Selasa, 21 April 2020

Cara Membuat Komentar di Rapor Siswa

Membuat komentar untuk siswa di rapor memang bukan perkara yang mudah. Karena aspek profesional kita sebagai guru sering dipertaruhkan saat kita memberikan komentar kepada siswa yang kita ajar. Jika komentar terlalu berlebihan dan tidak berdasar akan membuat orang tua dan siswa yang membaca akan mengernyitkan dahi dan merasakan ada hal yang aneh dan tidak sesuai kenyataan. Sebaliknya jika komentar hanya berisi komentar yang menyorot pada kekurangan siswa saja maka guru seperti membuka aib sendiri.

Seandainya boleh memilih sebenarnya bagi guru jauh lebih mudah memberikan nilai angka, tetapi yang banyak terjadi nilai angka cenderung ‘dingin’ dan kurang punya aspek motivasi dan umpan balik yang sehat untuk perkembangan siswa. Jika sekolah anda merasakan bahwa siswa perlu berkembang secara holistik, artinya tidak hanya aspek afektif nya saja yang berkembang, pola pemberian rapor pada siswa dengan mengandalkan angka dan komentar layak dicoba. Jadi saat pembagian rapor tidak menjurus pada usaha untuk melihat semuanya dalam sehari, alias ‘pengadilan’untuk siswa, tanpa siswa itu sendiri merasakan apa yang sudah bagus dan apa yang mesti lebih ditingkatkan.

Berikut ini adalah saran jika anda ingin memberikan komentar yang seimbang untuk siswa dirapor.
  • Sebutkan nama siswa saat memberikan komentar, saya mengerti anda pasti melakukan ini tapi jangan hanya diawal tapi juga di sepanjang alinea komentar yang anda tulis.
  • Sebutkan perilaku terlebih dahulu, misalnya’teliti’ saat mengerjakan tugas,‘terburu-buru’ saat menjawab pertanyaan, ‘butuh lebih berkonsentrasi’,bertanggung jawab atau contoh-contoh lain yang membuat si pembaca mengerti dan membayangkan bagaimana siswa menampilkan diri di kelas saat keseharian dan dalam pembelajaran.
  • Katakan bagaimana ia menghadapi tugas-tugas saat disekolah. Apakah ia terlalu serius atau malah cenderung menggampangkan? Atau cenderung berusaha dengan keras dalam setiap kesempatan tugas yang diminta. Katakan tentunya dengan bahasa yang positif.
  • Terangkan mengenai bagaimana ia bersikap saat ada didalam kelompok, saat ia mengerjakan tugas bersama-sama, atau bagaimana teman-teman memandang keberadaan dirinya ditengah kelompok. Hal ini penting karena salah satu keterampilan yang penting dalam masa sekarang ini adalah kemampuan kerjasama dalam kelompok.
  • Jika anda ingin mengomentari siswa yang baik saat bekerja di kelas, sebutkan juga apakah ia konsisten atau tidak untuk selalu bersikap sama dalam menghadapi dan mengerjakan tugas.
  • Terangkan soal kehadiran, jika kehadiran siswa anda ada yang mencemaskan alias kurang anda perlu mengatakannya dalam komentar. Hal ini juga berlaku jika siswa anda ada yang sering terlambat masuk atau telat.
  • Ucapkan selamat jika ada siswa yang ‘sulit’ dalam hal perilaku, teteapi ia ada menunjukkan perubahan positip walaupun sedikit. Hal ini penting sebab yang banyak terjadi guru cenderung meneruskan ‘label’ negatif pada anak yang kurang perilakunya. Ini membuat guru kesulitan melihat hal yang positif dalam keseharian.
  • Jika anda mengomentari siswa yang baru di kelas dan sekolah anda, usahakan untuk melihat cara dia menyesuaikan diri dalam bersikap, bergaul dengan teman dan saat mengerjakan tugas. Apakah sebagai siswa baru ia cukup mampu menyesuaikandiri dalam hal pergaulan dan akademis?
  • Jika ada siswa anda yang bermasalah dengan pekerjaan rumah, katakan juga dalam komentar anda. Hal ini penting karena cara ia bersikap dan mengumpulkan pekerjaan rumah mungkin juga terkait dengan pola pengasuhan di rumah.
  • Tuliskan kata-kata penyemangat, ‘pertahankan pencapaianmu di semester depan’ atau ‘semoga lebih baik di semester mendatang’.
Membuat komentar untuk siswa di rapor memang bukan perkara yang mudah Cara Membuat Komentar di Rapor Siswa
Kita semua percaya bahwa tujuan kita mengajar dan saat memberi komentar adalah bukan sekedar mencari aspek kelemahan siswa tetapi juga membuat ia termotivasi dan mauberubah kearah yang lebih baik. Percayakan rasa percaya anda 100 persen pada siswa bahwa mereka bisa melalui proses dengan baik dalam keseharian maupundalam mengerjakan tugas akademis. Ingat tugas kita adalah sebagai mitra dalam mereka berubah, dengan demikian sebagai guru kita berbagi ‘tanggung jawab’ padasiswa juga sebagai aktor utama dalam pembelajaran di kelas.

Contoh Komentar di Rapor Siswa
1. Untuk siswa yang sudah baik dan memenuhi harapan guru
Agus mempunyai komitmen yang tinggi untuk  bekerja dengan teliti dan  menggunakan waktu secara efisien sehingga dapat menyelesaikan tugas dengan tepat waktu. Ia dapat mengolah dan menyusun informasi dari teks bacaan, hasil wawancara dan sumber-sumber lain untuk kegiatan risetnya dengan sangat baik. Ia selalu berusaha untuk positif, senang bekerja sama dengan orang lain,  mandiri dalam mengerjakan tugas serta mempunyai standar di atas rata-rata kelas.Agus mampu memusatkan perhatiannya dengan baik bila guru menjelaskan suatu materi sehingga ia cepat memahami dan menguasai konsep-konsep baru yang diajarkan.  Pertahankan antusiasme belajarmu di kelas 5.

2. Untuk siswa yang perlu perhatian untuk kinerja di tahun depan
Agus menunjukkan kemandirian dan mempunyai komitmen yang tinggi untuk menyelesaikan semua pekerjaannya dengan tepat waktu, bahkan terkadang lebih cepat dari temannya. Namun agar hasilnya lebih maksimal ia perlu lebih berhati-hati dan memeriksa kembali pekerjaannya sebelum menyerahkan kepada guru. Agus mampu mengumpulkan informasi, memberikan alasan pendukung, dan membuat kesimpulan yang logis pada saat menyampaikan hasil risetnya. Dalam pelajaran Matematika, Agus masih membutuhkan waktu lebih banyak dalam memahami konsep-konsep baru. Diharapkan Agus dapat lebih tenang dan teliti saat mengerjakan soal, dengan membaca dan  mendengarkan instruksi yang diberikan secara hati-hati. Pada Term 4 ini sebenarnya Agus bisa lebih menguasai pembelajaran jika ia bisa lebih konsisten untuk datang dengan tepat waktu di sekolah. Semoga di Kelas 5 nanti hal ini bisa lebih mendapat perhatian.

3. Siswa yang melalui tahun ini dengan kerja keras dan butuh dukungan
Agus mulai aktif memberikan idenya saat diskusi kelas dan kelompok. Dalam kegiatan bekerja dengan kelompok, ia selalu berusaha keras untuk menjadi anggota tim yang baik. Agus sangat menikmati pelajaran Matematika. Dalam pelajaran tersebut Agus dapat menunjukkan partisipasi aktif dan cepat menguasai konsep baru. Sayangnya dalam pelajaran lain Agus terkadang belum memberikan potensi terbaiknya dalam mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru. Dalam pelajaran Bahasa Indonesia  Agus masih mengalami kendala mengemas informasi ke dalam bentuk tulisan. Agus diharapkan dapat memusatkan perhatiannya dengan lebih baik bila guru menjelaskan suatu materi. Agar bisa sukses di kelas 5 nanti, Agus perlu berkomitmen untuk menyelesaikan tugas tepat waktu, berlatih terus  memperbaiki tulisan tangannya serta menggunakan waktu secara efektif untuk hasil belajar yang lebih maksimal.

4. Siswa yang mengalami peningkatan pesat di cawu ini
Di Term 4 ini Agus mulai menunjukkan komitmen untuk berkonsentrasi dan tidak mudah membiarkan orang lain mengalihkan perhatiannya saat mengerjakan tugas. Ia mampu mengumpulkan informasi, memberikan alasan pendukung, dan membuat kesimpulan yang logis pada saat menyampaikan hasil risetnya. Dalam pelajaran Bahasa Inggris Agus sangat pesat peningkatannya, terutama dalam tata bahasa Inggris. Selamat Agus,  pertahankan prestasimu di kelas 5 nanti!

Agus menunjukkan kemandirian dan mempunyai komitmen yang tinggi untuk menyelesaikan semua pekerjaannya dengan tepat waktu. Ia mampu mengumpulkan informasi, memberikan alasan pendukung, dan membuat kesimpulan yang logis pada saat menyampaikan hasil risetnya. Agus terampil memimpin rekannya dalam kelompok kecil dan besar, namun harus lebih  memusatkan perhatiannya dengan baik bila guru sedang menjelaskan suatu materi sehingga ia cepat memahami dan menguasai konsep-konsep baru yang diajarkan. Dalam pelajaran Bahasa Inggris,  Agus juga sangat pesat peningkatannya. Selamat Agus,  pertahankan prestasimu di kelas 5!